Menu Promo WD Pulo Segaran Tembi, Pepes Ayam Bumbu Kelapa-Foto-Indra WH

Pepes Ayam Bumbu Kelapa, Kenikmatan Menu Tradisi yang Maksi

Salah satu jenis kuliner tradisional Jawa adalah jenis pepes. Untuk bulan Maret 2020 ini dengan sengaja cef Warung Dhahar Pulo Segaran Tembi Rumah Budaya me-launching kreasi menu pepes yang dinamakan Pepes Ayam Bumbu Kelapa. Apa pula itu?

Pepes Ayam Bumbu Kelapa adalah suwiran daging ayam yang dibumbui rempah khas plus kelapa muda. Bumbu-bumbu tersebut di antaranya terdiri dari daun salam, daun jeruk, sereh, bawang merah, bawang putih, cabe rawit, gula, dan garam, yang dipadukan dengan parutan kelapa muda dan suwiran daging ayam. Semua bahan tersebut kemudian dibungkus daun pisang dan dikukus. Setelah matang diangkat dan siap disajikan.

Pepes Ayam Bumbu Kelapa menyuguhkan tawaran kekayaan paduan aroma dan citarasa rempah, gurih-manisnya santan kelapa muda asli lengkap dengan daging buah kelapa mudanya berpadu dalam satu bungkus daun pisang yang juga menyuguhkan tampilan yang cantik sekaligus aroma yang khas.

Pepes Ayam Bumbu Kelapa ini sangat cocok disantap dengan nasi putih dalam kondisi panas atau hangat. Benar-benar membuat lidah dan indera pengecapan terlena. Soal harganya? Dijamin murah sekali! Satu porsi Ayam Bumbu Kepala hanya dibanderol dengan harga Rp 20.700.Perlu diketahui, bahwa satu porsi menu Pepes Ayam Bumbu Kelapa terdiri dari dua bungkus pepes dan satu porsi nasi pulen putih.  Perpaduan keduanya sungguh menyuguhkan kenikmatan kuliner tradisional yang tiada tara.

Category
Tags

No responses yet

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    ×