Buku Antologi Matahari Buah Karya 5 Musisi Muda Tanah Air

Sebuah buku karya lima musisi muda tanah air yang tergabung dalam label Sun Eater, antara lain Hindia, Feast, Aldrian Risjad, Mothern dan Agatha Priscilla berjudul Antologi Matahari dirilis pada Sabtu (10/10/2020) secara daring. Buku ini mengajak pembaca menyelami pemikiran dari 5 musisi tersebut lewat tulisan, puisi dan komik.

Sahid Permana selaku pihak dari Sun Eater menyebut kalau buku ini merupakan cerita dari kelima musisi yang berada dalam naungan Sun Eater. Kendati demikian, buku ini tidak mengisahkan sisi personal musisi ini secara utuh. Ia menyebut buku ini seperti lagu yang bisa dibaca, paparnya dalam peluncuran buku daring kemarin.

Buku Antologi Matahari terdiri dari 5 buku. Pertama, Perjalanan Singkat ke Mutisemesta yang menjadi medium bagi .Feast untuk membuat cerita fiksi tentang dunia yang menjadi latar lagu-lagu mereka.

Buku kedua adalah Jadi, Bagaimana? yang memberikan ruang bagi Aldrian Risjad untuk menuangkan pertanyaan tentang kehidupan. Ketiga, Hindia atau Baskara Putra menjawab pertanyaan mengenai arti pulang, keluarga, dan impian dalam Hindia Menjawab.

Buku keempat adalah komik yang mengisahkan ego masa muda yang berjudul After Dark karya Mothern. Terakhir, The 4 Stages in Being Yourself Again saat Agatha Pricilla menceritakan proses perjalanan cinta di masa muda.

Di bagian pembuka buku, Antologi Matahari juga diselipkan Prolog Matahari yang mengajak pembaca untuk kenalan dengan Sun Eater dari awal berdiri sampai sekarang. Buku yang dirilis sebagai hasil kolaborasi antara Simpul Group dan Gramedia Pustaka Utama itu rencananya bakal tersedia di toko buku mulai 14 Oktober 2020.

Melalui buku ‘Antologi Matahari’ Sun Eater berharap dapat menjadi titik awal bagi orang-orang untuk mengenal label musik ini secara keseluruhan. “Antologi menggambarkan kondisi Sun Eater saat ini, sedangkan matahari dilambangkan sebagai bentuk perkenalan tentang bagaimana kita memulai sesuatu dan untuk perkambangan selanjutnya,” tambahnya

Category
Tags

No responses yet

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    ×